Lampu depan motor tidak terang dan ingin menjadi lebih terang?Pilihan pertama yang terlintas pasti akan mengganti bohlam yang bisa memberikan pencahayaan lebih terang. Tapi semakin maraknya bohlam abal-abal (kualitasnya jelek) terutama yang ada embel-embel HID, Xenon dengan harga murah membuat kecewa hati jika memakainya. maksud hati ingin terang karena bohlam tersebut punya watt yang lebih besar dari bohlam standarnya tapi ternyata cahaya tidak terang juga.
Mau pencahayaan lampu depan terang ya pakai bohlam dengan merek yang teruji kualitasnya dan benar-benar bisa memberikan pencahayaan yang terang. Atau bisa juga pakai kiprok aftermarket buatan dari BRT. Biar lebih percaya maka perlu diadakan suatu tes dung, ya kan?? Kelinci percobaannya Yamaha Mio tahun 2011. Intensitas cahaya diukur memakai light meter. Jarak antara light meter dengan lampu depan motor berjarak 1 meter. Mesin di geber konstan pada putaran 6000rpm dan hasilnya dengan memakai kiprok standar menghasilkan 1500 Cd (candela). Selanjutnya kiprok BRT dites dengan memakai metode yang sama dan intensitas cahaya yang dihasilkan 2 kali lipat lebih terang daripada kiprok standar, yaitu 3200 cd.
Wow!Terbukti lebih terang kan? Jika berminat memakai kiprok BRT yang sudah teruji, cukup menembusnya dengan harga Rp 85.000
Foto : doc . motorplus
0 komentar:
Posting Komentar